Jakarta, Virenial Sport – Pada pertandingan terakhir grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia akan menghadapi Filipina dimana pada pertandingan ini Timnas Indonesia wajib menang untuk menjaga asa bermain di putaran final piala dunia 2026.
Pertandingan Indonesia vs Filipina akan digelar pada hari Selasa tanggal 11 Juni 2024 pukul 19.30 WIB di stadion utama gelora bung karno (SUGBK), Jakarta.
Di grup F, Indonesia harus mewaspadai raihan poin dari Vietnam yang bisa saja menyalip poin Indonesia jika Indonesia kalah atau seri dari Filipina.
Diketahui Timnas Indonesia saat ini ada pada urutan kedua klasemen sementara grup F dibawah Irak yang sudah memastikan diri untuk melaju ke babak berikutnya.
Untuk dapat melaju ke babak selanjutnya, Indonesia membutuhkan tiga skenario untuk lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Skenario pertama, Indonesia menang melawan Filipina sehingga perolehan poin Indonesia menjadi 10 poin dan tidak dapat dikejar lagi oleh Vietnam.
Skenario Kedua, Indonesia bermain imbang melawan Filipina namun dengan harapan bahwa Vietnam kalah atau imbang melawan Irak.
Skenario ketiga yaitu Indonesia kalah melawan irak dan Vietnam harus kalah melawan Irak.
Jika Indonesia kalah melawan Filipina sedangkan vietnam imbang melawan Irak maka Indonesia akan gugur karena kalah jumlah selisih gol dari Vietnam.
Jika Vietnam kalah dari Irak maka apapun hasil dari pertandingan Indonesia kontra Filipina tidak akan berpengaruh dan Indonesia akan dipastikan lolos ke Putaran Ketiga.
Head to Head Indonesia Vs Filipina
Dari data yang ada, Indonesia sudah pernah melawan Filipina sebanyak 28 kali.
Dari 28 kali pertemuan tersebut, timnas Indonesia berhasil 22 kali menang, 5 kali imbang dan 1 kali kalah.