Nasi goreng menjadi salah satu menu makanan yang bisa anda buat ketika ingin membuat makanan yang mudah dan enak serta tidak memakan waktu lama yang dimana bisa menjadi alternatif menu masakan ketika lapar.
Bahan-bahan yang dibutuhkan pun sangat mudah.
Bagi anda pemula yang belum jago masak, anda bisa mencoba untuk membuat nasi goreng sederhana untuk pemula.
Tidak ada alasan bagi anda yang belum jago masak untuk mencoba resep nasi goreng sederhana untuk pemula ini.
Selain bahan bahan bahan- bahan yang digunakan mudah di dapat di dapur anda, langkah atau proses membuatnya pun mudah.
Resep Nasi Goreng Sederhana Untuk Pemula
Berikut resep nasi goreng sederhana untuk pemula.
Bahan-bahan
- 1 piring nasi putih
- 1 telur
- 3 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 3 buah cabai rawit (sesuai selera)
- 1 cabai merah
- 1 kemiri
- Terasi secukupnya
- Kecap secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Langkah-langkah membuat nasi goreng sederhana untuk pemula
- Setelah menyiapkan semua bahan-bahan yang ada di atas, haluskan bumbu yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabe rawit, cabe merah, terasi, kemiri, anda bisa mengahluskan dengan cobek atau dengan copper
- Setelah menghaluskan bumbu, Panaskan wajan dan minyak goreng secukupnya, lalu masukkan telur kemudian orak arik, sisihkan.
- Selanjutnya masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi, tumis bumbu tersebut sampai harum dan matang.
- Kemudian masukkan nasi ke dalam wajan aduk rata dengan bumbu yang sudah ditumis, lalu masukkan telur yang sudah diorak arik tadi aduk sampai semua bahan tercampur rata, masukkan garam, kecap dan penyedap sambil koreksi rasa.
- Aduk sampai semua tercampur rata,
- Angkat dan sajikan, nasi goreng sederhana untuk pemula siap dihidangkan.
Cara Penyajian Nasi Goreng Sederhana
Nasi goreng sederhan bisa anda sajikan atau hidangkan diatas piring saji dengan di beri tambahan timun, tomat, acar atau dengan tambahan taburan bawang goreng di atasnya. nasi goreng sangat pas dihidangkan saat masih dalam keadaan hangat apalagi dimakan dengan tambahan kerupuk